Senin, 11 September 2017

Life Quotes








Sebenarnya sederhana sekali peraturan di dunia ini. Kalau kita mau mengatakan sesuatu yang diciptakan orang lain tidak bagus. Jelek. Murahan. Maka, cobalah bikin yang lebih bagus, lebih terhormat, lebih mahal.
Itu bikin kita jadi lebih terhormat.
Sebenarnya sederhana sekali peraturan di dunia ini. Kalau kita menghakimi orang lain jauh di bawah kita. Ciptakanlah sesuatu yang memang jauh di atas dia. Maka, jelas apakah omongan kita memang karena kita paham, atau cuma merasa paham.
Karena, terkadang menghakimi sesuatu memang lebih mudah. Mengeluarkan suara memang lebih mudah dari pada mengeluarkan isi kepala. Kalau kita mampu, lakukan yang lebih baik. Karena orang yang mampu, berbeda dengan yang hanya merasa lebih mampu.
Kalau cuma ngomong, kucing juga ngeong.
Karena yang membedakan suara manusia dengan manusia lain, bukan keras suaranya, tapi seberapa berpengaruh apa yang dia bicarakan.
--boycandra

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

FIKSI DAN TIMBUNAN MIMPI Mata itu terlihat masih terbuka namun rupanya sang pemilik juga sedang menahan kantuk yang tak kunjung hilang. ...